Selamat Datang

Selamat Datang di Web Blog Patriot Cahaya. Web Blog ini berisi perjalanan penulis Senda Irawan dan Novel Patriot Cahaya. Bagi sobat pembaca yang ingin mengetahui tentang Patriot Cahaya Berikut ini petunjuk link yang bisa diklik:

Klik Sinopsis - Untuk mengetahui sinopsis dari Patriot Cahaya.

Klik Endorsement - Untuk mengetahui siapa saja yang mengendorse Patriot Cahaya.

Klik Youtube - Untuk melihat preview youtube-nya.

Klik Interview Majalah - Untuk melihat berita tentang interview Senda Irawan di majalah-majalah yang pernah mewawancarainya.

Klik Interview TV - Untuk melihat berita tentang interview Senda Irawan di televisi yang pernah mewawancarainya.

Klik Bedah Buku - Untuk melihat berita tentang acara bedah buku yang Senda Irawan lakukan.

Preview Patriot Cahaya

Rabu, 06 April 2011

69 Penonton Preview Novel Patriot Cahaya, Resensi Buku Ke 4 di Koran Jakarta dan Cerpen dari Murid Sekolah Nulisku masuk Story bulan depan....



Hari ini aku speechless, melihat berbagai komentar dari teman dan sahabatku tentang Preview Novel Patriot Cahaya yang sudah kubuat beberapa hari lalu. Dengan semangat mereka katakan preview novelku bagus. Ada yang menonton 3 sampai 4 kali.

Sungguh aku harus berterima kasih pada para penonton preview novel perdanaku. Aku harap langkah ini akan mempermudah jalan bagiku menjadi penulis dengan karya yang baik di jagad penulisan Indonesia.

Syukur keduaku, juga hari ini terucap karena kemarin buku 88 Kiat Menjadi Penulis Hebat masuk di rubrik resensi Koran Jakarta. Mbak Paska, temanku di KBB membuat resensi khusus untuk Koran Jakarta, sungguh sebuah penghargaan yang luar biasa dari sosok yang baru kukenal dua bulanan ini....

Syukur ketiga yang tidak kalah menyenangkannya adalah saat aku mendengar kabar dari muridku yang cerpennya masuk Majalah Story. Sungguh semua ini diluar perkiraan, karena meskipun ia mengalami kesulitan untuk masuk dunia penerbitan, ia tidak pernah patah semangat dan terus berkarya lewat jalur cerpen.

Sungguh aku harus banyak berterima kasih pada Allah SWT karena sudah banyak memberikan kemudahan ini, semoga aku menjadi manusia yang senantiasa bersyukur dengan semua anugerah ini, Amin....

-Senda-
Penjejak Cahaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar